Setiap pekerjaan pasti mempunyai alat dan senjata
tersendiri, bagi kaum tani cangkul adalah senjata yang sangat tajam dan mampu
membelah tanah menjadi kepingan – kepingan kecil.
Cangkul menjadi senjata utama dalam proses penanaman,
dan perawatan, baik di persawahan maupun perkebunan, petani tidak lengkap tanpa
senjata ini.
Dari alat inilah yang akhirnya mampu meruntuhkan kerasnya
tumpukan – tumpukan bebatuan, pepohonan, dan rerumputan, menggemburkan tanah –
tanah yang keras dan tandus menjadi lahan – lahan yang kembali produktif.
Kolaborasi yang seirama antara Pak Tani dan Senjatanya
tidak memilih medan untuk diruhtuhkan. Peperangan melawan minat bertani,
menumbuhkan semangat bertani dan melahirkan rasa bangga bertani adalah satu
peperangan yang harus mampu dimenangkan oleh Petani Muda, bahwa bertani itu
hebat dan perkasa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
'' TERIMA KASIH ATAS KOMENTAR ANDA''
''Tassilalo Ta'rapiki T'awwa, Sipakainga Lino Lattu Akhira''