Selasa, 15 Oktober 2013

PBI 5/6 UIN Alauddin 2006

Awal bersama teman – teman PBI 5 dan 6 pada tahun 2006 adalah langkah awal menjadi seorang mahasiswa. Maba atau mahasiswa baru sebagai orang baru dalam dunia kampus, menjadi sasaran senior – senior untuk mengajak kami bergabung dalam satu wadah atau organisasi. Akhirnya melalu ajakan tersebut saya dan beberapa teman – teman ikut dan menjadi anggota dari organisasi yang berbeda.
Satu kebanggaan menyandang gelar Mahasiswa, karena tidak semua kata Maha dapat di sandang oleh seorang pemuda. Memahami akan arti dan fungsi sebagai seorang Mahasiswa maka diri merasa tertinggal jika tidak ikut dalam satu wadah atau organisasi. Sehingga dalam proses semester satu dan dua masih berjalan dengan baik, semester tiga kuliah mulai kacau dan jarang masuk kuliah.
Kebersamaan bersama  teman – teman PBI 5/6 hanya dapat saya rasakan selama Tiga semester saja, dan setelah saya melihat dan membaca status demi status dalam grup PBI 5/6 ini. Akhirnya saya mencoba menulis untaian kata, karena saya mengingat saat – saat bersama dengan kalian.

Kebersamaan kalian membuat saya merasa iri, kalian dapat bersama sampai akhirnya selesai dan menyandang gelar S1. Melihat foto – foto kebersamaan kalian saya merasa iri dan ingin rasanya memutar kembali masa di saat saya bagian dari kalian.
Selamat dan sukses untuk kalian teman – teman PBI 5/6, semoga kalian masih ingat dengan saya dan saya akan menjadikan kegagalan dimasa lalu sebagai acuan di masa depan. Kegagalan yang akan menguatkan saya untuk mengejar ketertinggalan, sebab ketertinggalan saya di masa lalu akan saya jadikan motivasi untuk lebih baik kedepan.
Kesuksesan kalian manjadi motivasi dan bahan evaluasi buat saya. Sukseski kawan – kawan, dan salam rindu buat kalian... Wassalam


4 komentar:

  1. Anda tidak jodoh dgn PBI 06 UIN Alauddin Makassar, Jodohnya pada Dina Syam

    BalasHapus
  2. wow... mantap kali bang...
    semua itu adalah rahasia Sang Maha Kuasa...

    BalasHapus
  3. lo? ternyata PBI juga toh....hmmm***senyam senyum sendiri

    BalasHapus
    Balasan
    1. dulu sih pernah satu atap, satu kelas bersama PBI 5/6 angk 2006....

      Hapus

'' TERIMA KASIH ATAS KOMENTAR ANDA''

''Tassilalo Ta'rapiki T'awwa, Sipakainga Lino Lattu Akhira''